Barometer-news.com, Lampung Selatan – Belasan Ribu warga Kecamatan Jati Agung Histeris di datangi calon Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama. Minggu, (22/9/2024)
Diketahui Radityo Egi Pratama di kecamatan jati agung mengunjungi empat desa yakni, Desa Sidodadi asri, Desa Sidoharjo, Desa Jati Mulyo dan Desa Marga Agung
Setibanya di Desa Marga Agung Kecamatan Jati Agung, masyarakat yang hadir histeris ketika, rombongan calon Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama tiba dikokasi
Ani salah satu warga Jati Mulyo teriak histeris memanggil Radityo Egi Pratama calon Bupati Lampung Selatan yang berparas tampan itu.
“Egi Bupati ganteng, jangan hawatir ada kami bersamamu.” Soraknya disertai tepuk tangan warga lainnya
Ani berharap ketika terpilih menjadi Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama diminta tidak melupakan warga Jati Mulyo yang telah sepakat, siap mendukungnya pada pilkada nanti.
“Jangan lupakan kami pak, ketika bapak jadi nanti dan perbaikilah jalan kami yang kondisinya rusak sejak lama ini.” Pintanya
Sementara, Romlah warga Desa lainnya mengucapkan terima kasih kepada Radityo Egi Pratama yang telah mendengarkan aspirasi masyarakat Marga Agung.
“Selain jalan kami juga, ingin merasakan pendidikan dan kesehatan gratis seperti warga lainnya.” Ucapnya
Menurutnya, tidak semua masyarakat yang notabennya kurang mampu memiliki BPJS kesehatan gratis dan merasakan pendidikan gratis oleh sebab itu, apabila terpilih menjadi bupati nanti kami berharap semua program merata.
“Kami yakin dan percaya mas egi sosok pemimpin yang bermasyarakat dan perduli akan warganya.” Tegasnya
Sementara, calon Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama mengucapkan terima kasih kepada masyarakat kecamatan jati agung yang telah menyambutnya dengan hangat dan penuh keakraban.
“Saya senang sekali jumpa dengan ibu ibu dan bapak bapak semuanya, saya lihat semua senang ketika melihat saya datang.” Ujarnya kepada semua warga yang hadir
Semua aspirasi yang disampaikan, lanjutnya. Akan menjadi prioritas. Akan tetapi untuk mewujutkan itu semua dirinya menyadari tidak bisa dilakukan sendiri, karena harus disertai dengan dukungan oleh seluruh elemen lapisan masyarakat.
“Oleh sebab itu saya sangat mengharapkan dukungan dan pilihan dari semua masyarakat khususnya masyarakat Banjar Sari, agar semua terwujud.” Ujarnya
Disaat terpilih nanti, lanjutnya. masyarakat diharapkan dapat mengawal kinerja dan mengawal kebijak kebijakan yang dijalankan nanti.
“Jika kinerja saya nanti kurang baik tolong di ingatkan dan di kritik, karena pada dasarnya saya bukan tipe orang yang anti kritik. Terlebih kritikan itu untuk kemajuan lampung selatan,” kata Egi calon bupati yang berdomisili di kecamatan penengahan itu.
Egi mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menyambut baik kunjungannya dan mendeklarasikan diri untuk mendukungnya menjadi Bupati Lampung Selatan. (Red)